Terpilih Aklamasi, Wayan Tarik Adnyana Nahkodai Muaythai Buleleng
Singaraja, Pemilihan ini dilakukan melalui musyawarah cabang (Muscab) Muaythai yang berlangsung pada hari Senin, 21 Oktober 2024, di Kantor Koni Buleleng. Tarik Adnyana terpilih secara aklamasi, menggantikan ketua sebelumnya, Nyoman Arya Astawa yang sejatinya telah berakhir masa kepengurusannya di Bulan Agustus 2024
Dalam muscab tersebut, seluruh peserta sepakat untuk mendukung I Wayan Tarik Adnyana yang aktif sebagai ketua ranting muuaythai taru jagad Desa Musi, Gerokgak
Disela-sela acara I Wayan Tarik Adnyana menyampaikan rasa syukurnya dan berkomitmen untuk membawa Muaythai Buleleng ke level yang lebih tinggi. “Saya sangat berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada saya untuk memimpin Muaythai Buleleng. Ke depan, kami akan terus mengembangkan program pembinaan atlet muda...