Deklarasi HALINAR, Lapas Singaraja Pasang Wartel dan Perangkat Video Call
Paket Agung, Deklarasikan zero handphone, pungutan liar, dan narkoba, Lapas Kelas IIB Singaraja pasang wartel dan perangkat video call yang bisa digunakan warga binaan.
Serangkaian dengan program strategis untuk mendeteksi dini gangguan keamanan dan ketertiban, Rabu (29/09) Lapas Kelas IIB Singaraja akhirnya mendeklarasikan Zero HALINAR yaitu Zero penggunaan handphone illegal, zero pungutan liar, dan zero peredaran narkotika di dalam Lapas. Deklarasi ini diawali dengan simulasi pencegahan kebakaran dan aliran listrik dimana jika sampai terjadi konsleting artinya banyak penggunaan alat komunikasi illegal didalam lapas.
Kepala Lapas Kelas IIB Singaraja Mut Zaini usai penandatanganan deklarasi mengatakan warga binaan dan juga petugas lapas bersama-sama menandatangi deklarasi untuk menunju...










