Pembangunan PLUT Memasuki Masa Tender

Buleleng, Rencana pembangunan Pusat Usaha Layanan Terpadu (PLUT) dibawah leading sector Disdagperinkopukm Buleleng memasuki masa tender.

Pembangunan Pusat Usaha Layanan Terpadu (PLUT) yang bersumber dana dari Kementerian koperasi dan usaha kecil menengah (Kemenkop UKM) di Kabupaten Buleleng telah memasuki masa tender untuk pelaksana pembangunan. Hal tersebut disampaikan Kepala Disdagperinkop UKM Buleleng, Dewa Made Sudiarta dikonfirmasi pada Kamis, 24 Pebruari 2022. “Terkait PLUT tahun ini sudah kita programkan dan ini sudah proses tender,”ujarnya.

Kadis Dagperinkopukm, Dewa Sudiarta menambahkan, Gedung PLUT ini dirancang memiliki empat inkubator usaha mulai dari sektor, Kerajinan, Agrobisnis, Kuliner dan Digital dengan anggaran sebesar 8,4 Miliar rupiah dan ditargetkan rampung pembangunannya di tahun 2022 ini. “Dan nanti dibangunan PLUT akan ada inkubator, dan ini anggaran dari DAK sampai 8,4 Miliyar,”ungkapnya.(eta/dpa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *