PCI Buleleng Gelar Muskablub, Widnyana Jabat Ketua Umum Cricket Buleleng

Buleleng, Ketua harian PCI Buleleng Ketut Widnyana Putra dipilih menggantikan Wayan Merta menjadi Ketua Umum Persatuan Cricket Indonesia, PCI Buleleng.

Kenyataan itu terungkap saat PCI Buleleng menggelar Musyawarah Kabupaten Luar Biasa (Muskablub) di ruang rapat KONI Buleleng Jumat (07/01). Kegiatan tersebut dilakukan terbatas, dihadiri Ketua Umum PCI Bali, Ketua Koni Buleleng Terpilih, Kabid Pemuda dan Olahraga Disdikpora Buleleng, dan beberapa atlet cricket.

Wayan Merta sebelumnya selain menjabat sebagai Ketua Umum PCI Buleleng juga sebagai Sekretaris Umum KONI Buleleng. Namun kebijakan dalam AD/ART KONI tidak memperbolehkan Ketua Umum, Wakil Ketua, Sekretaris, dan Bendahara menjadi pengurus cabang olahraga, sehingga digelar muskab luar biasa untuk membentuk pengurus baru melanjutkan masa bakti 2019-2023.

Sekretaris Umum KONI Buleleng Wayan Merta usai pembukaan Muskablub mengatakan program yang lebih mendesak yang mesti dipersiapkan pengurus baru adalah mempersiapkan atlet yang akan berlaga pada Porjar dan Porprov Bali yang akan dilaksanakan September mendatang. “Oleh karena itu kami sebelumnya sudah mengadakan seleksi persiapan atlet yang siap keajang porprov,”ujarnya.

Lanjut Wayan Merta, satu nama yang akan dipilih menggantikan dirinya adalah Ketut Widnyana Putra yang merupakan Ketua Harian PCI Buleleng. “Dan beliau dari segi organisasi saya kira mampu untuk mengkordinir perkembangan olahraga di Buleleng, dan kami juga sudah bersama-sama mempersiap ini,”ungkapnya.

Sementara itu, Ketua PCI Bali Anak Agung Bagus Tri Candra Arta  menyampaikan kedepan PCI Buleleng harus lebih mengintensifkan spesifikasi yang jelas agar atlet mampu bersaing sesuai dengan potensi yang dimiliki. Apakah pada fisiknya ataupun teknik yang dimiliki sang atlet. Pria yang akrab disapa Gung Cok ini berharap ketua PCI Buleleng bisa lebih semangat untuk mengurus PCI kedepan. “Saya percaya kepada beliau untuk memajukan PCI di Buleleng, dan olahraga ini juga sudah diberikan perhatian yang sangat bagus oleh pemerintah,”imbuhnya.

Disisi lain, Ketua Umum KONI Buleleng terpilih I Ketut Wiratmaja mengatakan ini sebagai bentuk kepercayaan kepada Wayan Merta, karena mampu mengantarkan atletnya meraih medali emas pada ajang PON Papua dan mengharumkan nama Bali sebagai juara umum. Dengan slogan Small Is Gold, ia berharap atlet semakin berkualitas. “Kecil itu emas, hanya 2 orang bisa menghadirkan 3 medali walaupun ini permainan tim, model permainan seperti ini akan kami lanjutkan,”tegasnya.(ags/dpa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *