Monarch Bali Fokus Cetak Lulusan Unggul Dan Berdaya Saing

Buleleng, Sebagai salah satu lembaga pelatihan kerja bidang pariwisata, LPK Monarch Bali fokus cetak SDM bisang pariwisata yang unggul dan memiliki daya saing.

LPK Monarch Bali merupakan lembaga vokasi bergerak dibidang pariwisata yang berada dibawah naungan Yayasan Widhi Sastra Nugraha tersebar di lima kabupaten di Bali meliputi Badung, Jembrana, Karangasem, Gianyar, dan Buleleng.

Penasehat Yayasan  Widhi Sastra Nugraha, Nyoman Sudiartawan mengungkapkan, hingga saat ini Monarch Bali secara keseluruhan telah memiliki siswa sebanyak 1640 orang hal ini tetntunya mengalami peningkatan dari tahun ketahun hal tersebut tak terlepas dari pelayanan, fasilitas serta komitmen manajemen dalam meningkatkan mutu SDM. “Setelah pandemi, peningkatan masyarakat untuk bergabung dengan monarch sekitar 85 persen, jadi untuk keseluruhan monarch Bali sudah 1640 mahasiswa mahasiswi,”ujarnya.

Selain itu, Sudiartawan menambahkan, Monarch Bali juga siap memfasilitasi penyaluran para tenaga kerja yang ingin bekerja di luar negeri tentunya dengan prosedur yang resmi. “Untuk kedepan setelah mereka lulus kami bekerja sama hampir semua agen yang ada di Bali untuk mempermudah dalam keberangkatan jika bekerja ke luar negeri,”imbuhnya.

Hal senada juga diungkapkan, Wakil Direktur Monarch Buleleng, Made Suparta, saat dikonfirmasi di sela-sela kegiatan masa pengenalan kampus yang bertajuk, Bright Character Building (BCB). Pihaknya mengungkapkan, di tahun 2022 jumlah siswa yang bergabung di Monarch Singaraja mengalami peningkatan hampir mencapai seratus persen. “Untuk eksistensi monarch Bali ada peningkatan dari tahun sebelumnya, jadi mahasiswa baru sudah mempunyai pandangan sendiri untuk mencapai impian mereka,”ujarnya. (eta/dpa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *