Pemkab Buleleng Raih Penghargaan Nasional dalam Pencairan Bantuan Keuangan Parpol
Jawa Timur, Pemerintah kabupaten Buleleng kembali Raih Penghargaan Ditjen Politik dan PUM Kemendagri Atas Kecepatan Pencairan Dana Parpol.
Prestasi membanggakan kembali diraih Pemerintah Kabupaten Buleleng. Kali ini, Buleleng menerima penghargaan dari Direktorat Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum (Ditjen Politik dan PUM) Kementerian Dalam Negeri atas pencapaian pencairan bantuan keuangan kepada Partai Politik (Parpol) di triwulan I tahun 2024.
Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Direktur Politik Dalam Negeri, Ditjen Politik dan PUM Kemendagri Drs. Syarmadani, M.Si. kepada Pj. Bupati Buleleng yang diwakili oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Buleleng Komang Kappa Tri Aryandono, S.IP., MM. di Kota Batu, Jawa Timur, pada hari Kamis (20/6).
Dalam ...










