Sejumlah Pantai di Buleleng Mulai di Datangi Penyu untuk Bertelur

Baktiseraga, Bulan Juni-Juli merupakan musim penyu untuk merapat ke pantai untuk menitipkan telurnya dan sejumlah pantai di Kabupaten Buleleng sudah mulai di datangi penyu untuk bertelur.

Dengan panjang pantai yang dimiliki Kabupaten Buleleng dengan kontur berpasir merupakan tempat yang bagus untuk penyu bertelur terlebih dari bulan Mei hingga September merupakan musim penyu untuk bertelur.

Diungkapkan Ketua Kelompok Masyarakat Pengawas (Pokmaswas) Penimbangan Lestari, Desa Baktiseraga, Kecamatan Buleleng, Gede Wiadnyana mengungkapkan, dalm kurun waktu bulan Juni-Juli 2021 pihaknya telah merelokasi sekitar 30 sarang penyu yang selanjutnya diletakkan di penangkaran. “Tahun 2021 seperti biasa penyu normal bertelur, cuma ditahun ini kondisi air berubah, dan sekarang di bulan Juli penyu naik,”ujarnya.

Ketua Pokmaswas Mangku Wiadnyana menambahkan, selain merelokasi sarang dan telur penyu dari sekitaran Pantai Penimbangan, pihaknya juga menerima telur penyu dari daerah Buleleng barat meliputi Desa Banjar dan Desa Kalianget. “Ini kami merelokasi sebanyak 3500 telur yang ada di Banjar dan Kalianget, dan kami merelokasi 30 sarang,”ungkapnya.

Lanjut Mangku Wiadnyana mengungkapkan, saat ini pihak pokmaswas melakukan relokasi sekitar 35 sarang dengan telur sekitar 2000 butir, dengan kapasitas penangkaran sekitar 50 sarang. “Ini sudah hampir penuh, sudah 50 sarang kami terima,”pungkasnya.

Guna mengantisipasi resiko tukik yang baru menetas mati, pihak pokmaswas akan melakukan pelepas liaran secepatnya setelah telur-telur tersebut menetas.(eta/dpa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *