
Sukasada, Disela-sela kesibukan aktifitas dalam menjalankan tugas pemerintahan, Kepala Desa Kayuputih, Kecamatan Sukasada menyempatkan diri untuk menjenguk warga yang sedang dirawat di RSUD Buleleng.
Kedatangan Kepala Desa Kayuputih, Kecamatan Sukasada Gede Gelgel Aryawan guna menjenguk empat orang warganya yang sedang dirawat di RSUD Buleleng adalah bentuk kepedulian dan perhatian kepada warga masyarakat.

Dikonfirmasi terpisah Kades Gelgel Ariawan mengatakan, sudah menjadi kewajiban setiap pemimpin pelayan masyarakat untuk datang saat warganya yang ditimpa musibah sekaligus sebagai wujud dukungan moril dan motivasi bagi keluarga yang membutuhkan bantuan agar dapat menjalani musibah dengan tegar. “Sudah menjadi kewajiban sebagai pelayan masyarakat untuk saling memberi semangat serta motivasi kepada meraka terlebih guna menjaga rasa kekeluargaan” ungkapnya.
Lebih lanjut Kades Gelgel Ariawan menambahkan, kepedulian sosial adalah perasaan bertanggung jawab atas kesulitan yang dihadapi oleh orang lain di mana seseorang terdorong untuk melakukan sesuatu untuk mengatasinya.“Sedikit uluran tangan dari kami guna meringankan beban meraka saat berada dirumah sakit dengan harapan kondisinya segera pulih dan bisa beraktifitas kembali serta saya apresiasi kesigapan pihak RSUD dalam meberikan pelayanan kepada warga kami” pungkasnya. (Eta)