Banyuning, UMKM Lokal Buleleng Gali Ilmu Lewat Seminar Kementerian BUMN Guna Atasi Kendala Permodalan
Bertempat di Wantilan Desa Adat Banyuning Timur, kelurahan Banyuning, Kecamatan/Kabupaten Buleleng pada Minggu, (05/03/2023) berlangsung kegiatan seminar Kementerian BUMN bersama anggota DPR RI Komisi VI Gde Sumarjaya Linggih dengan tema membangun Indonesia dengan Aman dan Ramah Lingkungan. Kegiatan diikuti oleh puluhan pelaku umkm yang ada di buleleng.
Kepada Reporter Radio Nuansa Giri Fm Selaku Tokoh Masyarakat Banyuning Nyoman Duka Jaya mengatakan, dengan adanya seminar ini diharapkan dapat mempermudah akses para umkm dalam hal permodalan. “ Kendala mereka saat ini adalah permodalaan dan dengan adanya sosialisi ini bisa mempermudah akses mereka bisa dengan PNM, KUR dari perbankan dan juga fasilitas lain misalkan cara pemasaran juga, ” katanya.
Sementara itu, Anggota DPR RI Komisi VI Gde Sumarjaya Linggih menjelaskan, Dengan meningkatkan pemahaman UMKM dan mengembangkan skil digital marketing, UMKM diharapkan dapat ikut berkembang untuk memasarkan produknya melalui digital maupun online. “ mudah-mudahan dari acara ini saya harap mungkin 20% dari peserta kegiatan ini menjadi pengusaha sangat kita syukuri, dan saya berharap nanti juga mereka menyampaikan keteman-teman yang lainnya jadi semacam bola salju nanti kedepannya, ” jelasnya.(uka)