Kaum Milenial Mulai Kembangkan Budidaya Ikan Air Tawar

Buleleng, Kaum milenial di Kabupaten Buleleng mulai tertarik untuk berbudidaya ikan air tawar. komoditas budidaya ikan air tawar dianggap menjanjikan karena pasar untuk komoditas ini masih terbuka lebar.

Kegiatan budidaya ikan air tawar ini dilakukan bersama Kelompok Usaha Bersama (KUB) Mina Makmur Sari  dengan memanfaatkan lahan sekitar 13 x 22 meter persegi, dengan perkiraan enam kolam.

Bantuan kolam, mesin, benih ikan serta pakan tersebut berasal dari bantuan Kementrian Kelautan dan Perikanan RI yang dibawa melalui aspirasi dari DPR-RI Drs I Made Urip M.Si dan difasilitasi oleh  anggota DPRD Buleleng dari Komisi I Dewa Gede Sugiharto bertempat di Kelurahan Penarukan, Kecamatan Buleleng pada 30 Mei 2022.

Pengawas perikanan, Balai budidaya perikanan kelautan laut lombok Kementrian kelautan dan perikanan RI Rusman mengungkapkan, pada tahun ini pihaknya telah menyalurkan 9 bantuan pengadaan kolam budidaya ikan air tawar di Bali.  “DiBali tahun ini kita sudah menyalurkan sembilan paket bantuan, tahap pertama empat paket namun sempat karena terkendala covid-19. Kini ditambah lima paket bantuan di Karangasem, Kelungkung, Gianyar, Tabanan, dan Buleleng”ungkapnya.

Ketua kelompok mina makmur sari Kadek Rudiasa mengaku sangat berterimakasih atas  bantuan yang diterima dari Kementrian Kelautan dan Perikanan RI. Bantuan yang diterima akan dimanfaatkan sebaik mungkin untuk kesejahtraan kelompok mina makmur sari. “Saya bersama kelompok mina makmur sari sangat berterimakasih atas fasilitas yang dilakukan oleh anggota DPRD Buleleng Dewa Gede Sugiharto sehingga dapat menerima bantuan dari Kementrian Kelautan dan Perikanan RI. Bantuan ini akan kami manfaatkan sebaik mungkin.”imbuhnya

Sementara itu, Anggota Komisi I DPRD Buleleng Dewa Gede Sugiharto, mengatakan sebagai wakil rakyat, pihaknya terus berupaya untuk memfasilitasi masyarakat untuk terus produktif. Pihaknya berharap, akan muncul lagi kaum milenial buleleng yang mau terus produktif dalam mengembangkan diri, keluarga, maupun daerah asalnya yakni Buleleng. “Sebagai wakil rakyat, saya hanya memfasilitasi kaum muda dan milenial untuk terus produktif berkarya dan berusaha. Dengan budidaya ikan air tawar juga dapat mengkampanyekan untuk makan ikan protein tinggi sehingga dapat menekan dan mencegah terjadinya stunting di Buleleng. Selain itu peluang kerja tidak hanya di sektor pariwisata melainkan juga bisa dipertanian maupun peternakan maka dari itu pihaknya siap membantu memfasilitasi masyarakat dari desa manapun di kabupaten Buleleng yang berminat untuk kedua hal itu.”terangnya.(dnu/dpa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *