
Buleleng, Puskor Hindunesia Dekorda Buleleng kembali menggelar Safari Kesehatan pada Minggu, 11 Januari 2026. Kegiatan bakti sosial ini berlangsung di Pasraman Pinandita Brahma Vidya Samgraha, Banjar Penarungan, Kelurahan Penarukan, Kecamatan/Kabupaten Buleleng. Pada safari kesehatan awal tahun ini, layanan difokuskan pada pemeriksaan kesehatan mata serta pembagian kacamata gratis.
Ketua Puskor Hindunesia Dekorda Buleleng, dr. Ketut Putra Sedana, Sp.OG, mengatakan kegiatan safari kesehatan ini merupakan program rutin yang menyasar para pelayan umat dan masyarakat sekitar.
Menurut dr. Ketut Putra Sedana yang akrab disapa Dokter Caput, fokus pemeriksaan mata dilakukan setelah pihaknya menemukan cukup banyak sulinggih, jro mangku, sarati, mengalami gangguan penglihatan. Kondisi tersebut dinilai dapat mengganggu aktivitas sehari-hari, khususnya dalam menjalankan tugas keagamaan.
“Temuan di lapangan menunjukkan keluhan penglihatan cukup dominan. Karena itu, kami menggandeng Puskesmas serta Yayasan Mata BaliKu untuk melakukan pemeriksaan mata sekaligus membagikan kacamata gratis,” ujarnya.
Dalam kegiatan ini, sekitar 100 kacamata disiapkan dan dibagikan kepada peserta yang membutuhkan sesuai hasil pemeriksaan. Safari kesehatan tersebut juga melibatkan delapan dokter umum, dua dokter spesialis, serta didukung tenaga bidan dan apoteker.
Manggala Pasraman Pinandita Brahma Vidya Samgraha, Ida Bhawati Hermawan Tangkas, mengapresiasi pelaksanaan Safari Kesehatan tersebut. Ia menyebutkan, kegiatan awalnya dirancang untuk menyasar sisya pasraman dan sarati banten, namun kemudian diperluas agar masyarakat sekitar turut memperoleh layanan.
“Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dengan jangkauan yang lebih luas. Selain pelayanan kesehatan, edukasi kepada masyarakat juga penting agar kesadaran menjaga kesehatan semakin meningkat,” ujarnya.(uka)
