Sambangan, Ni Made Ayudiarani berhasil meraih medali perak pada ajang lomba Fisika dan Sains tingkat Provinsi yang diselenggarakan Universitas Pendidikan Ganesha.
Prestasi tingkat provinsi kembali ditorehkan siswa SMP Negeri 4 Singaraja. Kali ini tiga orang siswa berhasil meraih medali dalam ajang Physic and Science Competition 2021 yang diselenggarakan Universitas Pendidikan Ganesha. Mereka adalah Ni Made Ayudiarani meraih medali perak, Joshua Setia Immanuel dan Putu Rajendra meraih medali perunggu.
Ditemui disekolahnya, Ni Made Ayudiarani mengatakan persiapan secara total dilakukan Ayudiarani melalui pembinaan dan belajar mandiri baik secara luring maupun daring. Lomba tersebut melewati beberapa tahap penyisihan secara daring dari total 189 peserta SMP seluruh Bali. Barulah dalam babak semi final dilakukan secara luring, dan dari beberapa siswa SMP Negeri 4 Singaraja yang mengikuti lomba, hanya 4 orang yang lolos untuk lanjut ke tahap berikutnya. Masuk ketahapan final, Ni Made Ayudiarani dan dua orang lainnya berhasil meraih juara setelah mengikuti lomba dibidang praktikum dan tes teori. “Rasanya sedikit degdegan karena saya baru pertama kali lulus sampai praktikum jadi tiba tiba praktik jadinya kaget,”ujarnya.
Meski tidak menyangka dirinya berhasil lolos ke tahapan praktikum, Ayudiarani bersyukur materi yang keluar saat praktikum sebelumnya pernah ia pelajari. “Karena pertama kali ikut jadi saya kurang efesiensi waktu jadi harus menyesuaikan tiga prakek dalam satu jam, saya kira cukup ternyata tidak jadi kedepan saya harus efisien waktu,”ungkapnya.
Sementara itu, Kepala SMP Negeri 4 Singaraja Putu Budiastana mengatakan beberapa prestasi terus ditorehkan siswa. Lomba lainnya seperti Kompetisi IPA Ruang Guru 2021, Video scouting SMA Negeri 1 Singaraja , Cipta Baca Puisi dan Video profil pelajar pancasila. “Dan ini membuktikan kami tidak hanya bergerak dibidang akademik, non akademik juga kita selalu bergerak, bersinergi dengan orangtua karena dukungan orangtua sangat penting, termasuk juga guru kami yang intens melakukan pembinaan,”pungkasnya.
Adapun prestasi yang diraih siswa lainnya yaitu Medali Perak Round Science Competition Ruang Guru 2021 bidang IPA tingkat Nasional diraih Joshua Setia Immanuel, Juara I Video Scouting Practice Tutorial se Bali, GPS Smansa Singaraja 2021, Juara II Pidato putra GPS Smansa 2021 diraih I Gst Bagus Cesa Udayana.
Juara I dan II Video Profil Pelajar Pancasila tingkat Kabupaten Buleleng dalam rangka HUT SMAN 1 Sawan sekaligus juara favorit, dan Juara II cipta & baca Puisi Smansa Singaraja yang diraih Dhea Sasmitha.(ags/dpa)