Jegeg Bagus Buleleng: Proses Melahirkan Sosok Inspiratif Generasi Muda

Singaraja, Semeton Jegeg Bagus Buleleng telah menyeleksi puluhan remaja yang siap menjadi sosok inspiratif generasi muda pada tahun 2026.

Jegeg Bagus Buleleng bukan sekadar ajang pemilihan duta, melainkan ruang pembentukan karakter generasi muda agar mampu bergerak, bersuara, dan memberi manfaat nyata bagi masyarakat. Jegeg Bagus Buleleng merupakan Duta Pariwisata dan Budaya Kabupaten Buleleng yang berperan sebagai promotor potensi daerah, baik di bidang pariwisata maupun kebudayaan. Seluruh duta tersebut dihimpun dalam wadah Semeton Jegeg Bagus Buleleng, sebuah organisasi kepemudaan yang aktif bergerak mendukung promosi pariwisata, budaya, serta berbagai program pembangunan daerah.

Namun di tengah kiprahnya, peran dan dampak Jegeg Bagus Buleleng masih kerap dipertanyakan oleh sebagian masyarakat. Hal ini mengemuka dalam program OBRAS (Obrolan Bersama Narasumber) di Radio Nuansa Giri FM. Salah seorang warga Desa Sanggalangit, Benson Andika, mempertanyakan sejauh mana kontribusi nyata para duta tersebut.

β€œMereka kan hanya model ya, tapi apa dampak terbesar dari kehadiran mereka? Karena Jegeg Bagus Buleleng bisa dibilang belum begitu representatif dari generasi muda Buleleng,” ujarnya.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua Semeton Jegeg Bagus Buleleng, Ferry Setiawan, mengakui bahwa tidak mungkin menjaring seluruh generasi muda Buleleng dalam ajang tersebut. Bahkan menurutnya, para finalis pun belum sepenuhnya merepresentasikan keseluruhan generasi muda. Meski demikian, pihaknya berupaya menghadirkan tokoh-tokoh berpengalaman untuk membentuk para finalis menjadi sosok inspiratif yang mampu mencerminkan citra positif generasi muda Buleleng.

β€œKami berusaha membentuk mereka menjadi sosok inspiratif yang dapat menunjukkan citra Buleleng yang baik,” ungkap Ferry, yang juga merupakan Runner Up 2 Bagus Buleleng 2023.

Ia menambahkan, peran Jegeg Bagus Buleleng tidak terbatas pada promosi pariwisata dan budaya semata. Mereka juga aktif mendukung program Pemerintah Kabupaten Buleleng. Bahkan pada tahun ini, Inspektorat Kabupaten Buleleng meminta keterlibatan Jegeg Bagus Buleleng dalam pemilihan Duta Integritas, menyusul adanya isu resistensi integritas di kalangan generasi muda.

β€œOtomatis hal tersebut kami masukkan ke dalam kurikulum pemilihan Jegeg Bagus Buleleng,” imbuhnya.

Hal senada disampaikan oleh Jegeg Buleleng 2024, Cendani Madya. Ia mengungkapkan bahwa Jegeg Bagus Buleleng juga pernah dilibatkan dalam ajang Kejuaraan Dunia Vovinam tahun 2025, sebagai bagian dari dukungan terhadap event olahraga internasional.

β€œPada seleksi awal, kami meminta peserta menulis esai terkait kondisi terkini di Buleleng. Jadi tidak hanya memahami pariwisata dan budaya, tetapi juga peduli terhadap lingkungan sosial. Saat dilibatkan dalam kejuaraan Vovinam kemarin pun, kami siap menjadi Liaison Officer,” jelasnya.

Untuk diketahui, Semeton Jegeg Bagus Buleleng saat ini telah menyeleksi 10 pasang terbaik yang akan melaju ke tahap Pra-final, Preliminary, hingga Grand final. Rangkaian seleksi tersebutΒ  digelar bertepatan dengan serangkaian Hari Ulang Tahun Kota Singaraja pada bulan Maret mendatang. (dnu)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *