
Sambangan, SMP N 4 Singaraja, Spenfour kembali menorehkan prestasi, dua juara berhasil diraih dalam olimpiade ipa dan matematika yang diadakan oleh SMA N 2 Abiansemal Badung.
Dua siswa SMP N 4 Singaraja. Spenfour kembali mengharumkan nama sekolah, prestasi membanggakan berhasil diraih oleh oleh Agung Artha Derooney Rusas yang meraih juara 1 bidang matematika dan Joshua Setia Imanuel meraih juara 1 bidang IPA dalam ajang Olimpiade Se provinsi Bali yang diselenggarakan oleh SMA N 2 Abiansemal Badung Sabtu 3 September 2022.
Joshua Setia Imanuel siswa yang meraih juara 1 olimpiade IPA mengatakan, persiapan yang dilakukan sebelum mengikuti lomba sangat padat mulai dari pembinaan full selama seminggu dari sekolah. Disinggung soal harapan kedepan ia berharap dengan prestasi yang di miliki,ia bisa mendapatkan sekolah favorit yang di inginkan. “Kendalanya kemarin cuma banyak soal soal yang keliru, dan lebih cenderung ke biologi sedangkan saya fokus difisika,”ujarnya.
Pembina IPA Anak Agung Supartha mengatakan, antusias siswa mengikuti pembinaan sangat luar biasa, siswa siswi memiliki kemauan dan komitmen yang tinggi untuk mengikuti pembinaan yang dilakukan disekolah. Dengan begitu para pembina disekolah tidak terlalu kesulitan dalam membina. “Pembinaan terus kami lakukan seminggu 4 kali, dan anak anak sangat bernantusias,”terangnya.
Sementara itu Kepala SMP N 4 Singaraja, Putu Budiastana merasa sangat bangga dan mengapresiasi atas raihan prestasi yang didapatkan oleh siswanya. Iapun berterimakasih kepada orangtua siswa, dan pembina, atas dukungan yang diberikan. “Kami sangat bangga atas prestasi yang mereka raih, ini juga bentuk dukungan dari seluruh pihak,”imbuhnya.
Selain prestasi akademik, prestasi non akademik juga sering diraih oleh Spenfour salah satu perwakilan siswa SMP N 4 Singaraja, yaitu Made Bayu Artianaputra Danan Jaya berhasil Meraih 2 Emas 3 perak 1 dan perunggu dalam kejuaraan renang antar perkumpulan seluruh indonesia piala gubernur Bali 2022. (dpa)